Telusuri Dugaan Keterlibatan Narkoba di Lapas Ternate, Polres Periksa Kalapas

Kalapas Kelas IIA Ternate, Maman H, memberikan keterangan kepada wartawan usai diperiksa penyidik Satres Narkoba Polres Ternate, Senin (1/2) tadi. (Istimewa)

PENA – Penyidik Satuan Reserse (Satres) Narkoba Polres Ternate terus mendalami peredaran narkoba di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Ternate yang diduga melibatkan warga binaan. Tak tangung-tanggung, penyidik memeriksa Kepala Lapas Kelas IIA Ternate, Maman H.

Kasat Narkoba Polres Ternate, AKP Bahrun Hi. Syaban mengatakan bahwa pemeriksaan terhadap Kalapas Ternate ini sebagai bentuk pertanggungjawaban di Lapas. Pasalnya, selama ini Satres Narkoba Polres Ternate beberapa kali mengamankan pelaku narkoba yang muaranya dari Lapas Ternate. “Kami minta pertanggungjawaban Kalapas, kira-kira pengawasannya seperti apa di dalam Lapas. Karena beberapa kali kita tangkap selalu ada kaitan dengan Lapas,” ujarnya Senin (1/2).

Pihaknya juga meminta informasi terkait akses masuk ke dalam Lapas. Sebab selama ini peredaran narkoba selalu mengarah ke dalam Lapas, hanya saja terhenti di kurir. Sementara pelaku utama yang mengendalikan di dalam Lapas, pihaknya kesulitan mengungkapnya lantaran tidak punya bukti kuat.

“Keterangan dari kurir yang kita tangkap selalu berkomunikasi dengan napi yang ada didalam Lapas. Yang jadi pertanyaan handpone yang digunakan Napi itu didapat dari mana. Jadi kami minta pertanggungjawaban Kalapas, kenapa ada Napi lapas yang menggunakan handpone, sehingga bisa mengendalikan narkoba dari dalam,” katanya.

Bahrun bilang, pemeriksaan ini juga terkait dengan dua tersangka sebelumnya yang ditangkap petugas Satres Narkoba Polres Ternate. Di mana barang haram tersebut pemiliknya berada di Lapas. Sehingga untuk menelusuri lebih jauh kedalam, pihaknya menggali keterangan dari Kalapas.

Sementara Kalapas IIA Ternate, Maman H mengaku kedatanganya ke Satres Narkoba Polres Ternate untuk bersilaturahmi dengan penyidik terkait posisi dirinya sebagai Kalapas dan bagaimana keadaan di dalam Lapas. Di mana beberapa waktu lalu Satres Narkoba Polres Ternate menangkap dua pelaku narkoba. “Kalau keberadaan narkoba di suatu titik tertentu, yang tahu hanya penyidik, bukan kami di Lapas. Tapi saya pastikan di Lapas tidak ada narkoba,” jelasnya.

Pihaknya dalam melakukan pengawasan di Lapas selalu melakukan penggeledahan kepada setiap pengunjung. “Sebab di dalam Lapas dilarang membawa barang seperti handpone, benda tajam, dan obat-obatan tertentu. Kami melakukan pengawasan sesuai dengan ketentuannya,” tandasnya.

Dirinya menegaskan jika ada pegawai Lapas yang terlibat, maka dia adalah penghiyanat di Lapas. “Kalau memang ada, segera beritahu dan kami akan berikan tindakan secara adminitrasi. Selama saya disini tidak ada pegawai Lapas terlibat. Kalau ada staf saya yang terlibat, pasti diberikan sanksi,” tegasnya menutup. (nda)

Respon (8)

  1. I would like to thnkx for the efforts you’ve put in writing this website. I am hoping the same high-grade blog post from you in the upcoming also. In fact your creative writing skills has inspired me to get my own blog now. Really the blogging is spreading its wings rapidly. Your write up is a good example of it.

  2. IĀ¦ve been exploring for a bit for any high-quality articles or blog posts on this sort of area . Exploring in Yahoo I at last stumbled upon this site. Reading this info So i am glad to exhibit that I have an incredibly just right uncanny feeling I discovered just what I needed. I most certainly will make sure to do not disregard this website and provides it a glance regularly.

  3. I found your weblog web site on google and verify a number of of your early posts. Proceed to keep up the excellent operate. I just extra up your RSS feed to my MSN Information Reader. Seeking ahead to reading extra from you afterward!ā€¦

  4. Simply want to say your article is as astonishing. The clarity in your post is just great and i could assume you’re an expert on this subject. Well with your permission allow me to grab your RSS feed to keep up to date with forthcoming post. Thanks a million and please keep up the gratifying work.

  5. Thanks for the sensible critique. Me and my neighbor were just preparing to do a little research about this. We got a grab a book from our local library but I think I learned more clear from this post. I’m very glad to see such wonderful information being shared freely out there.

Komentar ditutup.