Ketahuan Hendak Mencuri, Maling Ini Pura-pura Pingsan di Atap Warung

Salah satu warung di Kelurahan Tafure, Kota Tetnate, yang merupakan tempat kejadian perkara terduga pelaku pencurian berpura-pura pingsan. (Anto/NMG)

PENAMALUT.COM, TERNATE – Ada ada saja tingkah seorang pria di Kota Ternate ini. Ia berpura-pura pingsan di atap warung saat aksi pencuriannya diketahui pemilik warung.

Kejadian itu terjadi pada Selasa (8/3) sekira 22.50 WIT malam tadi, tepat di RT/RW 01/03, Kelurahan Tafure, Kecamatan Ternate Utara.

Pemilik warung sembako, Muhlis (31) saat ditemui wartawan Nuasa Media Grup (NMG) menceritakan, saat itu bersama istrinya sedang mengurus barang jualan mereka. Tiba-tiba kedengaran bunyi-bunyi di atap warung.

Karena penasaran, ia lalu keluar dan melihat ke atap. Muhlis kaget ketika melihat seorang pemuda yang merayap di atas atap warungnya.

“Saya kira tikus, soalnya bunyi-bunyi terus. Penasaran saya keluar lalu menyalakan senter, ternyata ada orang di atap warung. Saya lalu menelepon kerabat dan memanggil warga sekitar untuk melihat,” ujarnya.

Saat warga mulai berkumpul dan naik ka atap warung, pria yang diketahui sudah di bawah pengaruhi minuman keras tersebut kemudian berpura-pura pingsan.

Roni, salah satu warga yang ikut mengangkat pria itu mengatakan, saat diturunkan dari atap, pria itu dalam keadaan tidur dan tak sadarkan diri.

“Entah pura-pura atau bagaimana, saya lalu meminta warga agar jangan memukulinya,” kata Roni.

Roni dan warga setempat setelah menurunkan pria tersebut lalu menghubungi pihak kepolisian Polsek Ternate Utara agar mengamankan pria tersebut.

Menurut warga, pria yang diketahui berinsial FI itu bekerja sebagai tukang cuci mobil di Kelurahan Tafure.

“Mungkin mabuk, karena ada bau minuman. Beruntung warga tidak memukulnya,” tutur Roni.

Tak lama kemudian, anggota Polsek Ternate tiba dan membawa pria yang masih dalam keadaan tertidur.

Hingga berita ini ditayangkan, warga setempat juga belum mengetahui pasti apa motif aksi nekat pria tersebut yang naik dan berpura-pura pingsan di atas atap warung sembako itu. Namun warga menduga, pria itu hendak mencuri. (tr1/ask)

Respon (257)

  1. I feel this is one of the so much important info for me. And i’m glad reading your article. However want to commentary on some general issues, The web site style is wonderful, the articles is in reality great : D. Excellent task, cheers

  2. Hello there! Do you know if they make any plugins to assist with SEO? I’m trying to get my blog to rank for some targeted keywords but I’m not seeing very good results. If you know of any please share. Many thanks!

  3. I truly love your website.. Pleasant colors & theme. Did you develop this site yourself?
    Please reply back as I’m wanting to create my own site and would love to find out where
    you got this from or exactly what the theme is named.
    Cheers!

  4. Some genuinely fantastic articles on this site, thank you for contribution. “The difference between fiction and reality Fiction has to make sense.” by Tom Clancy.

Komentar ditutup.