Razia Tempat Hiburan Malam di Halmahera Selatan, Pengunjung Dites Urine

Petugas saat melakukan razia di tempat hiburan malam di Kota Labuha, Halmahera Selatan. (Amrul/NMG)

PENAMALUT.COM, LABUHA – Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Maluku Utara bersama personel Polres Halmahera Selatan melakukan razia di sejumlah tempat hiburan malam, Jumat (13/12) dinihari tadi.

Selain razia Narkoba dan minuman keras, pengunjung tempat hiburan malam juga dilakukan tes urien. Razia ini dipimpin Wakapolres Halmahera Selatan, Kompol Randhir Prakarana dan kabid Berantas BNNP Maluku Utara, Widi.

Pantauan wartawan di lapangan, petugas menyisir tempat hiburan malam seperti Bungalow  3 dan Hox.

Kabid berantas BNNP Malut, Widi saat diwanwacarai mengatakan, razia ini dilakukan di semua tempat hiburan malam yang berada di Halmahera Selatan jelang natal dan tahun baru.

“Razia ini kami juga lakukan dengan tes urine kepada pengunjung dan pemandu lagu. Kami pastikan mereka positif atau tidak. Dan hasilnya negatif semua,” katanya

Widi menjelaskan razia dan tes urine ini merupakan tugas mereka melakukan pencegahan terhadap penggunaan obat-obatan terlarang seperti narkoba, sabu-sabu dan lain-lain.

Hal ini dilakukan sebagaimana perintah kepala BNNP Maluku Utara saat berkunjung di Halmahera Selatan beberapa waktu lalu.

“Ya ini bentuk pencegahan, biar tidak ada yang memakai narkoba dan sejenis lainnya. Karena ini perintah Kepala BNNP Maluku Utara,” pungkasnya. (rul/ask)