Asa Aba, Wanita Tangguh yang Turut Membangun Talud di Kastela Ternate

Asa Aba, wanita tangguh asal Kelurahan Kastela yang turut terlibat dalam membangun infrastruktur Talud Penahan Air Laut dari Program KOTAKU-DFAT.

PENAMALUT.COM, TERNATE – Namanya Asa Aba. Perempuan kelahiran 52 tahun lalu itu menjadi pekerja harian di Program Kota Tanpa Kumuh dari Hibah Department of Foreign Affairs and Trade (KOTAKU-DFAT) di Kota Ternate. Upah harian yang diterima Asa tidaklah banyak, hanya Rp 110 ribu per hari. Meski begitu, sesuai namanya, Asa tak pernah kehilangan harapan untuk menghidupi ke 5 anaknya.

KOTAKU-DFAT sendiri merupakan program yang difokuskan untuk mendukung Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) tahun 2020-2024. Dimana program ini untuk mewujudkan sebuah kota layak huni, inklusif, dan tanpa pemukiman kumuh.

Asa Aba, saat mengerjakan pembangunan talud penahan air laut di Kelurahan Kastela, Kota Ternate.

Asa termasuk dalam Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) Kota Tua Program KOTAKU yang melakukan pekerjaan di Kelurahan Kastela, Kecamatan Pulau Ternate, Kota Ternate, Provinsi Maluku Utara. Di KSM itu, yang ia kerjakan adalah membangun talud penahan air laut yang terletak di RT 03 RW 02 Kelurahan Kastela.

Asa tak pernah sungkan dalam bekerja meski di KSM tersebut dirinya adalah satu-satunya perempuan. Mulai dari mencampur bahan bangunan, mengangkatnya menggunakan ember, hingga dengan sekop menggali fondasi untuk pembangunan talud, semua dia lakukan. Saat ditemui, Asa dengan pakaian rompi orens masih serius bekerja.

“Biar kerja ini terlihat kasar, tapi yang penting dapat penghasilan yang halal,” kata Asa.

Asa Aba menjadi satu-satunya perempuan dalam KSM Kota Tua, Kelurahan Kastela, Kota Ternate.

Tenaga kerja seorang ibu-ibu sangat jarang yang ikut terlibat langsung dalam membangun infrastruktur seperti yang dilakukan oleh Asa Aba ini. Dengan keterlibatannya pula, Asa secara sadar sudah turut andil dalam  penangangan pemukiman kumuh karena tantangan urbanisasi serta penanganan pemukiman yang mengalami krisis lingkungan atau ekologis akibat pembangunan.

Hal itu sesuai dengan kehadiran KOTAKU-DFAT yang hadir memang untuk pengembangan inovasi melalui percontohan penanganan kumuh secara tematik. Hibah DFAT sendiri menjadi salah satu instrument bantuan pemulihan kondisi sosial dan ekonomi akibat dari dampak Covid-19, yang sudah pasti dampak tersebut juga dirasakan oleh Asa Aba.

Asa Aba saat ikut mencampur bahan bangunan bersama para pekerja lain di KSM Kota Tua, Kelurahan Kastela, Kota Ternate.

Dengan turut serta dalam kegiatan membangun infrastruktur tersebut, Asa sudah menjadi bagian dari program pada karya yang digalakkan oleh Kementerian PUPR dalam penyediaan akses terhadap infrastruktur dasar permukiman, serta upaya pembangunan permukiman yang berketahanan terhadap benca, termasuk di dalamnya adalah bencana pandemi.

Wanita tangguh seperti Asa Aba ini sulit ditemukan di zaman kini. Maka keikutsertaannya dalam membangun infrastruktur lingkungan, patut kita teladani.  Apalagi kesadaran itu datang dari seorang perempuan yang dalam pemahaman masyarakat lokal, harus duduk di dapur. (*)

Respon (138)

  1. Ping-balik: auto swiper
  2. That is very interesting, You’re an overly skilled blogger. I have joined your feed and sit up for in quest of more of your excellent post. Also, I’ve shared your site in my social networks!

  3. Ping-balik: this content
  4. When I originally commented I clicked the “Notify me when new comments are added” checkbox and now each time a comment is added I get several emails with the same comment. Is there any way you can remove me from that service? Many thanks!

  5. I think this is one of the such a lot important info for me. And i’m happy studying your article. However wanna statement on few general things, The web site taste is great, the articles is truly excellent : D. Excellent activity, cheers

  6. I like the helpful info you provide in your articles. I’ll bookmark your blog and check again here frequently. I am quite certain I will learn plenty of new stuff right here! Best of luck for the next!

  7. I precisely needed to appreciate you all over again. I’m not certain what I would’ve created without these thoughts revealed by you relating to that industry. It seemed to be a real troublesome dilemma in my circumstances, but being able to view your specialised way you resolved that made me to leap over joy. I’m happy for this support and expect you know what an amazing job you are putting in educating men and women by way of your blog post. I’m certain you’ve never got to know all of us.

Komentar ditutup.