Capaian Vaksinasi di Kecamatan Hiri Paling Terendah

Kadis Kesehatan Kota Ternate, Nurbaiti Radjabessy. (Udy/NMG)

PENAMALUT.COM, TERNATE – Pemerintah Kota Ternate melalui Dinas Kesehatan berupaya menggenjot data vaksinasi di tiga kecamatan terluar, yakni Batang Dua, Moti, dan Hiri.

Berdasarkan data yang dikantongi Dinkes Ternate, jumlah vaksinasi di kecamatan terluar ini masih rendah, terutama Kecamatan Pulau Hiri.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Ternate, Nurbaiti Radjabessy mengatakan, capaian vaksinasi di tiga kecamatan terluar ini yang paling tinggi hanya Batang Dua. Sementara Hiri dan Moti sangat rendah.

Kecamatan Hiri yang sasaran vaksinasi hanya 1.055 jiwa, namun sejak Januari sampai November ini hanya 375 dosis pertama dan dosis kedua 132.

“Ini sangat disayangkan sekali. Ternyata orang Hiri itu tidak mau vaksin, mereka bicara macam-macam. Saya sudah sampaikan kepada Kepala Puskesmas Hiri, pulang lakukan sosialisasi sekaligus suntik. Tidak lagi tahan-tahan dan sebagainya. Harus bisa, minimal 72 persen. Jadi mulai besok sudah harus bekerja,” ujar Nurbaiti saat ditemui wartawan, Selasa (30/11) tadi.

Ia bilang, bukan hanya Hiri, namun Moti juga demikian. Kecamatan Moti saat ini baru 35 persen capaian vaksinasinya.

Nurbaiti berharap warga mau divaksin, karena vaksin memberikan kekebalan terhadap tubuh manusia agar tidak mudah tertular Covid-19.

Ia juga sampaikan kepada seluruh Kepala Puskesmas bahwa 10 hari lagi akan dilakukan evaluasi target capaian vaksinasi. Saat evaluasi nanti, semua harus mencapai target.

“Wali Kota sudah mempertegas target vaksin harus 72 persen, sementara Kota Ternate baru 56 persen. Insya Allah saya optimis mencapai 72 persen. Sebab sasaran vaksin Kota Ternate sebanyak 151.689 jiwa,” jelasnya.

Berikut data jumlah vaksinasi di tiga kecamatan terluar di Kota Ternate. Kecamatan Batang Dua, sasaran 2.176 jiwa dan yang sudah divaksin dosis pertama 84 persen atau 1.820 jiwa, dan dosis kedua 54 persen atau 1.271 jiwa

Kecamatan Hiri, sasaran 1.055 jiwa dan sudah divaksin dosis pertama 36 persen atau 375 jiwa, sementara dosis kedua 13 persen atau 132 jiwa. Kecamatan Moti, sasaran 3.524 jiwa dan sudah divaksin dosis pertama 35 persen atau 1.222 jiwa, dan dosis kedua 14 persen atau 492 jiwa. (udy/ask)

Respon (13)

  1. Ping-balik: สมัคร LSM99
  2. Pretty nice post. I simply stumbled upon your weblog and wanted to mention that I’ve really loved browsing your blog posts. In any case I’ll be subscribing to your feed and I’m hoping you write again soon!

  3. Asking questions are truly fastidious thing if you are not understanding something fully, but this post provides
    good understanding yet.

  4. You could definitely see your enthusiasm in the work you write. The world hopes for more passionate writers like you who are not afraid to say how they believe. Always follow your heart.

  5. What¦s Going down i’m new to this, I stumbled upon this I’ve found It absolutely useful and it has helped me out loads. I am hoping to give a contribution & help other users like its aided me. Great job.

  6. great post, very informative. I wonder why the other experts of this sector do not notice this. You should continue your writing. I’m confident, you have a great readers’ base already!

Komentar ditutup.